Siap-siap untuk FRPS II tahun 2010, yang menurut rencana akan diselenggarakan pada tanggal 9 Desember 2010. Sambil menunggu pengumuman resmi, segera siapkan paper anda yang memenuhi beberapa tentative kriteria dibawah ini.
TEMA“Menuju Sistem Perbankan Syariah yang Sehat, Kuat dan Konsisten terhadap Prinsip Syariah”
TOPIK UNTUK CALL FOR PAPER:
1. Optimalisasi peran bank syariah dalam pengentasan kemiskinan, mencakup a.l.:
a. Inovasi program pemberdayaan sektor mikro melalui kerjasama bank syariah dengan lembaga keuangan mikro atau lembaga pengelola dana sosial
b. Produk atau program bersama bank syariah dengan lembaga terkait, (swasta maupun pemerintah, lembaga keuangan maupun lembaga sosial) dalam pemberdayaan masyarakat dhuafa.
c. Efektifitas produk atau program pemberdayaan masyarakat dhuafa oleh bank syariah selama ini.
d. Dan isu-isu terkait dalam ruang lingkup pengentasan kemiskinan melalui bank syariah
2. Inovasi produk pembiayaan Bank Syariah dalam memenuhi kebutuhan masyarakat usaha (bisnis), seperti:
a. Efektifitas pembiayaan bank syariah yang ada selama ini dalam mendukung perekonomian nasional.
b. Optimalisasi atau pemberdayaan sektor ekonomi yang selama ini minim digarap sektor perbankan, seperti sektor pertanian, transportasi, manufaktur, elektrik dan pertambangan.
c. Inovasi produk-produk pembiayaan berbasis bagi-hasil sesuai dengan kebutuhan masyarakat usaha (bisnis).
d. Produk bersama bank syariah dengan lembaga non-bank dalam memenuhi kebutuhan masyarakat dan mendorong integrasi pasar keuangan syariah.
e. Dan isu-isu terkait inovasi produk yang praktis dan profitable dilakukan oleh bank syariah nasional.
3. Strategi peningkatan kualitas sumber daya manusia Bank Syariah dalam rangka menuju industri perbankan syariah yang unggul dan bermanfaat maksimal bagi perekonomian nasional, seperti:
a. Efektifitas pembelajaran formal perbankan syariah di perguruan tinggi selama ini dalam memenuhi kebutuhan industri.
b. Inovasi program pendidikan dan pelatihan dalam memenuhi kebutuhan (demand) industri yang lebih banyak dari supply dari sistem pendidikan formal.
c. Dan isu-isu terkait lainnya.
KUALIFIKASI PAPER
1. Paper perbankan syariah tersebut harus memenuhi kriteria sebagai berikut:
a. Tulisan sesuai dengan ruang lingkup yang telah ditentukan dengan menggunakan format dan kaidah penulisan ilmiah yang lazim dan dengan elaborasi sumber-sumber pustaka yang memadai; yaitu minimal memiliki ruang lingkup pembahasan:
i. Latar Belakang, identifikasi masalah, tujuan penelitian
ii. Literatur Review (jurnal dan buku mutakhir)
iii. Metode Penelitian
iv. Analisa
v. Kesimpulan dan Rekomendasi
vi. Daftar Pustaka
b. Ditulis dalam kertas ukuran A4, 1,5 spasi, font 12 Times New Roman dan minimal 20 halaman (tidak termasuk tabel atau grafik dan daftar pustaka).
2. Tulisan dan softfile-nya paling lambat kami terima paling lambat 14 hari sebelum Forum Riset diselenggarakan.
3. FRPS 2010 dibuka untuk para peneliti dengan kategori:
a. Peneliti Pemula (Mahasiswa S1, Sarjana (S1), Mahasiswa S2 atau setingkat)
b. Peneliti Madya/Utama (Master (S2), Mahasiswa Doktoral, PhD/Dr. (S3) atau setingkat)
4. Paper yang terpilih akan menjadi hak Bank Indonesia untuk keperluan apapun dalam bentuk apapun.
Secepatnya akan segera diumumkan secara resmi oleh panitia; Bank Indonesia bekerjasama dengan MES & IAEI. Siap-siap ya...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar